SMP LTI IGM, Palembang – Tim Tari SMP LTI Indo Global Mandiri meraih juara kedua dalam tangkai lomba seni tari dalam Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Jenjang SMP Tingkat Kota Palembang Tahun 2022.
Tidak hanya tari, siswa lainnya juga mengikuti tangkai lomba vokal solo dalam kompetisi tersebut.
Guru Seni Budaya SMP LTI IGM, Desy Faradillah, S.Pd mengatakan, lomba FLS2N tingkat kota yang diikuti seluruh SMP negeri dan swasta di Palembang ini telah dilaksanakan pada 2 – 5 Agustus lalu.
“Hasilnya sangat baik. Siswa kita meraih juara kedua lomba tari dan harapan satu untuk vokal solo,†katanya kepada IGMTVnews.com, Kamis (4/8/2022).
Tim tari yang terdiri dari Bunga Novidawanti Gunawan, Dzihni Attiyah Qarira , Talitha Zafirah, Aqiella Nasyiah, dan Syeikha Nazuwa Alzalila. Sedangkan vokal solo diikuti oleh Fahra Khofifah Chorry.
Menurutnya, pelaksanaan FLS2N Jenjang SMP tahun 2022 digelar untuk dapat menghasilkan anak-anak berprestasi di bidang Seni dan mampu berdaya saing nasional maupun global.
Selain itu, kata dia, tentunya seluruh keluarga besar SMP LTI IGM, melalui FLS2N ini,dapat menjadi ruang atmosfer lomba yang sehat dan bertumbuh dalam budaya yang silih asih dan asuh, serta dukungan segenap pihak sangat diperlukan dalam menyiapkan peserta didik menjadi generasi bangsa yang kelak turut andil dalam kemajuan Indonesia.
“Dari kedua cabang ini, kita akan tetap berusaha lagi kedepannya dari segi pemantapan materi dan latihnya lebih dioptimalkan agar mendapatkan yang terbaik,†pungkasnya. (andhiko tungga alam)