Ekspresi Sempurna Bawa Frany Sabet Juara dalam Festival Generasi Islami Kreatif

SMP LTI IGM, Palembnag – Siswa SMP LTI Indo Global Mandiri Frany Keysha Azzahra menorehkan prestasi dalam Festival Generasi Islami Kreatif 2023 tingkat TK,SD,SMP dan umum se Sumsel yang digagas oleh Ponpes Modern Terpadu Nurul Qomar Palembang.

Pelatih sekaligus Guru Bahasa Indonesia SMP LTI Indo Global Mandiri M.Indra Aziz, M.Pd mengatakan, Frany berhasil memikat dewan juri dengan membawakan puisi berjudul Ibu karya Chairil Anwar dan Putra Putra Ibu Pertiwi.

“Puisi ini ditetapkan oleh panitia, siswa kita membawakannya dengan baik sehingga meraih Juara III,” tegasnya.

Menurutnya, Frany membawakan puisi tersebut dengan intonasi yang bagus, artikulasi yang jelas, ekspresi yang tepat, dan penghayatan yang tepat. “Selain itu, kita juga membantu agar Frany berlatih secara rutin membaca puisi dengan teknik interpretasi,” kata dia.

Sementara, Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Qomar Ustad Ustad Orbit Rupawan, S. Th. I mengatakan, festival ini kegiatan beberapa tangkai lomba beberapa tingkatan lembaga pendidikan ada untuk tingkat TK setara RA, SD atau setara MI, SMP atau setara MTs dan SMA setingkat MA.

“Festival ini adalah ajang silaturahmi antar lembaga terjalin dan arah pendidikan sehingga membentuk karakter anak-anak didik menjadi pribadi yang kreatif berani dan punya karakter Islam yang kuat,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)